Social Icons

Rabu, 20 Maret 2013

JENIS MUSIK RBN

Mereka adalah beberapa nama yang terkenal dari jenis musik R&B. R&B berasal dari kata Rhythm and Blues, adalah sebuah jenis musik populer yang berasal dari Amerika Serikat. Musik R&B ini mulai terdengar sejak tahun 1939 setelah Perang Dunia ke-2. R&B kental sekali dengan komunitas Afrika-Amerika, karena awalnya istilah “R&B” digunakan oleh para perusahaan rekaman untuk mendeskripsikan rekaman yang ditujukan untuk para komunitas Afrika-Amerika.
Istilah R&B berulang kali mendapat perubahan arti, pada awal tahun 1950an, istilah rhythm and blues sering digunakan untuk rekaman lagu-lagu berjenis blues. Sejak pertengahan tahun 1950an, setelah musik blues mulai berkontribusi dalam perkembangan musik rock n roll, istilah R&B digunakan untuk mendeskripsikan musik electric blues, gospel, dan soul. Pada tahun 1970an,  istilah rhythm and blues digunakan untuk mendeskripsikan musik soul dan funk. Pada tahun 1980an, jenisn musik R&B yang baru telah berkembang, dan dinamakan dengan Contemporary R&B.
   Sejarah R&B
R&B dibagi ke dalam 4 bagian besar, yaitu: Early R&B, Motown dan Soul, Funk dan Disco, Dance dan Rap (Contemporary R&B). Yang banyak kita kenal sekarang tentu saja Dance dan Rap atau Contemporary R&B. Namun, sebenarnya perjalanan untuk mencapai Contemporary R&B itu cukup panjang dan berliku.
·         Pendahulu
Sebelum itu semua, hal yang melatarbelakangi munculnya musik R&B adalah terjadinya migrasi kaum Afrika-Amerika ke daerah-daerah industri di Amerika Serikat, seperti Chicago, Detroit, New York, Los Angeles, dll. Karena hal itulah pada tahun 1920an dan 1930an mulai muncul pasar untuk jenis musik jazz, blues, dan jenis-jenis musik lainnya yang berkaitan dengan jenis musik tersebut. Awal dari musik R&B adalah musik jazz dan blues. Yang pada tahun akhir tahun 1920an mulai populer lewat karya-karya dari musisi seperti The Harlem Hamfats, Leroy Carr, dan T-Bone Walker.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

SEJARAH MUSIK

More on this category »

TOKOH MUSIK

More on this category »

JENIS-JENIS MUSIK

More on this category »